Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

4 Penyebab Utama Blog Ditolak Google AdSense

4 Penyebab Utama Blog Ditolak Google AdSense - Hal utama yang sangat ingin di raih dari blog adalah bisa menghasilkan uang dengan google adsense. Terutama bagi blogger-blogger pemula yang masih newbie dan keinginan besar untuk bisa diterima google adsense. Baca : Potensi Menghasilkan Uang dari Konten AdSense Berkualitas

4 Penyebab Utama Blog Ditolak Google AdSense

Pertanyaan yang sering muncul dari blogger pemula adalah bagaimana cara agar blog diterima google adsense. Namun pada kasus kali ini sebelum kalian memonetize blog Anda dengan google AdSense ada baiknya untuk tahu penyebab utama blog ditolak google AdSense.

Berikut 3 penyebab utama blog ditolak google AdSense :
  1. Wajib Baca Kebijakan Google AdSense
  2. Jumlah Artikel
  3. Konsisten
  4. Usia Blog
Artikel yang saya buat ini saya tulis berdasarkan pengalam pribadi, jadi jika ada pertanyaan mengenai blog, silahkan tinggalkan pertanyaan Anda di kolom komantar. Perlu diingat jika blog Anda ingin diterima google adsense Anda sangat perlu untuk melakukan hal ini:

1. Wajib Baca Kebijakan Google AdSense

Banyak blogger pemula yang mengabaikan ini. Jika Anda ingin cepat diterima google AdSense dan tanpa penolakan, saya sangat menyarankan Anda untuk membaca dan memahami kebijakan google AdSense terbaru untuk blog. Baca : Kesalahan AdSense Yang Tidak Dapat Dipercaya Namun Paling Umum.

Percuma Anda membuat blog dan ingin menghasilkan uang dari blog namun tidak mengetahui syarat-sayarat atau kebijakan google AdSense. Ingat kita mendapatkan uang dari google maka kita harus patuh dengan kebijakan yang mereka buat. Penyebab utama blog ditolak google adsense terletak disini guys, jadi Anda harus benar-benar pahami kebijakan google AdSense ya.

2. Jumlah Artikel

Mas hadi, saya sudah buat blog dan sudah saya daftarkan ke google AdSense tapi masih di tolak? Berapa jumlah artikel agar blog mudah diterima google AdSense? Banyak sekali yang mengirim pertanyaan melaui email tersebut kepada saya.

Saya tidak tahu pasti mengenai jumlah artikel yang harus di terbitkan. Namun yang saya tahu adalah jika ingin diterima google AdSense buatlah artikel yang bisa bermanfaat untuk orang banyak. Baik itu artikel tentang tutorial, tips, atau berita yang membawa manfaat untuk banyak orang.

Untuk pemula hindari pembuatan artikel SEO fokus utama dalah terbit artikel dulu guys. Untuk jumlah artikel saya sarankan untuk membuat paling sedikit 100 artikel original, jika sudah tembus 100 artikel silahkan Anda untuk mendaftarkan blog ke google AdSense.

3. Konsisten

Bagaimana agar blog diterima google AdSense tanpa penolakan? Nah sebelumnya saya berikan agar Anda membuat setidaknya minimal 100. Artikel tersebut harus Anda buat setiap hari dan menerbitkan minimal 2 kali sehari.

Mengapa harus terbit artikel secara konsisten? Pihak google akan mengindeks blog dan artikel Anda dengan cepat dan pihak google akan percaya bahwa blog yang Anda kelola itu serius. Dengan kata lain blog Anda akan mudah diterima jika artikel yang anda buat terbit setiap hari.

Jenis artikel pun tidak boleh sembarangan, yaitu artikel yang original dan tidak hasil copy paste milik orang lain. Bagaimana jika saya copas artikel orang? Google sudah memiliki algoritma yang sangat canggih guys, jika kalian terus buat artikel hasil copas pasti blog Anda tidak akan diterima google AdSense.

4. Usia Blog

Berdasarkan pengalaman saya pribadi, saya tidak pernah memikirkan berapa lama blog untuk bisa didaftarkan ke google AdSense. Tapi, saya hanya fokus untuk membuat 100 artikel dan saya buat secara konsisten (1-2 artikel) setiap hari.

Berapa bulan yang saya rekomendasikan? Saya rekomendasikan untuk mendaftarkan blog Anda ke google AdSense setelah minimal 2 bulan dengan jumlah 100 artikel. Ingat buat artikel yang original dan terbit setiap hari adalah poin yang bagus agar blog Anda diterima google AdSense.

Kesimpulan:

Dengan Anda mengikuti dan sudah tahu 4 penyebab utama blog ditolak google AdSense, maka saya harap Anda bisa mempraktikan langsung ke blog Anda. Jika ada pertanyaan jangan sungkan untuk bertanya melalui komentar atau hubungi saya langsung ya.

SEMOGA BERHASIL.

Hadi Prayitno
Hadi Prayitno Saya Hadi Prayitno adalah blogger Indonesia yang sudah ngeblog sejak Tahun 2015. Saat ini saya masih aktif mengelola blog BERSERIAU.

2 komentar untuk "4 Penyebab Utama Blog Ditolak Google AdSense"

  1. Kalau blog pakai domain gratisan (blogspot), lalu custom domain. Apakah umur blog dihitung dari kita ngeblog pakai domain gratisan atau saat mulai menggunakan custom domain gan?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tetap dihitung dari domain sebelumnya mas (blogspot). Dan akan terus dihitung meskipun sudah menggunakan domain baru.

      Terimakasih :)

      Hapus