Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense

Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense - Membangun sebuah website atau blog adalah hal yang sangat menyenangkan apalagi jika ternyata blog tersebut bisa menghasilkan uang. Tujuan utama seorang blogger tidak lain dan tidak bukan adalah bisa mendapatkan uang dollar dari internet melalui iklan.

Google adsense sendiri adalah situs yang bisa memberikan kita uang dari blog berdasarkan jumlah klik yang kita dapat dari iklan google adsense yang telah kita pasang pada blog kita. Namun mendapatkan persetujuan google adsense tidak semudah yang dikira, kita butuh yang namanya usaha ekstra.

Mas hadi saya sudah mendaftar google adsense apa yang harus saya lakukan saat masa review google adsense?

Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense

Nah pada kesempatan ini saya akan berikan tips apa yang harus dilakukan bagi Anda yang masih baru mendaftar google adsense dan masih masa review google adsense. Menunggu keputusan untuk diterima tau tidak oleh pihak google adalah saat yang menegangkan dan takut kecewa jika di tolak. BTW siapa sih yang suka kalo ditolak? Hehe.

Masa review blog yang di daftarkan google adsense tergantung pada pihak google, saya tidak bisa memastikan berapa hari untuk di keputusannya. Pengalaman saya pribadi saya mendapatkan keputusan balasan dari google adsense sekitar kurang lebih 2 mingguan baru dapat email dari google adsense.

Namun itu tidak terjadi hanya sekali, kemudian saya membuat website baru dengan artikel sudah hampir 200 dan semua sudah saya optimalkan mulai dari navigasi, iklan, dan yang lainya. Kemudian saya daftarkan ke google adsense dan kurang lebih hanya satu hari sudah di approve google adsense.

Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense


Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense

Selalu update artikel setiap hari


Menurut saya ini adalah bagian penting jika blog Anda sedang masa review google adsense. Anda harus memposting secara rutin setiap hari, ada baiknya anda memposting 2-3 artikel sehari secara berkala. 

Berkala disini adalah anda jangan langsung memposting artikel dalam satu waktu, bagilah menjadi beberapa jam. Misalkan Anda akan memposting 3 artikel maka jadwalkan lah untuk memposting 1 pagi, 1 siang dan 1 sore. Lakukan itu setiap hari hingga masa review selesai.

Jangan Memasang iklan lain

Kesalahan yang sering dilakukan blogger pemula adalah memasang iklan lain saat masa review google adsense. Karena berdasarkan pengalaman pribadi dulu saya sempat di tolak saat pendaftaran google adsense, tidak tahu alasanya apa dan akhirnya saya mendapat informasi dari sebuah grup untuk mencoba menghilangkan iklan lain yang ada di blog. Hingga akhirnya saya lakukan dan ternyata setelah saya daftarkan ulang langsung diterima oleh pihak google adsense.

Mungkin google adsense tidak suka jika ada iklan lain yang menempel pada blog kita ya? Tapi ini sih saran dari saya aja pastikan blog Anda hanya di buat untuk iklan adsense saja. Artikel terkait : Yang Perlu Anda Ketahui Tentang Hosting Blog.

Jangan merubah posisi iklan

Penempatan posisi iklan juga menentukan untuk blog Anda diterima atau tidaknya oleh pihak google adsense. Penempatan posisi iklan saya sarankan cukup sekali saja pada saat masa review dan jika sudah diterima barulah anda bisa mengotak-atik iklan Anda sesuai kebijakan penayang adsense.

Mengubah template

Kembali kepada kesalahan blogger pemula yang sering dilakukan adalah mengubah template blog saat masa review google adsense. Taukah Anda ternyata ini adalah kesalahan yang paling sering dilakukan.

Jika anda tetap mengubah template blog yang masih dalam masa review saya pastikan akun adsense anda akan ditolak dan tidak bisa menayangkan iklan google adsense. Jadi saran dari saya adalah tidak mengubah atau mengotak-atik template saat masa review google adsense.

Kesimpulan Penting

Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense
Setelah Anda baca dari Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense di atas dapat saya simpulkan untuk beberapa hal penting supaya akun adsense anda diterima sepenuhnya oleh pihak google adsense. 

Yang paling terpenting saat masa review google adsense adalah point pertama yaitu selalu update artikel 2-3 artikel setiap hari secara berkala. Jangan lakukan hal lain selain memposting artikel saja. Untuk template biarkan saja hingga masa review google adsense berakhir.

Semoga artikel ini bisa membantu Anda dalam memecahkan masalah, jangan lupa klik tombol share dan berlangganan untuk mendapatkan update informasi terbaru dari saya. Semoga Berhasil.

Hadi Prayitno
Hadi Prayitno Saya Hadi Prayitno adalah blogger Indonesia yang sudah ngeblog sejak Tahun 2015. Saat ini saya masih aktif mengelola blog BERSERIAU.

1 komentar untuk "Apa Yang Harus Dilakukan Saat Masa Review Google Adsense"